SHARE NOW

Masifkan Vaksinasi Anak DiSekolah, Diharapkan PTM Segera Berlangsung

TVsidoarjo – Pendidikan Jarak Jauh (PJJ) di sekolah ditengah angka penyebaran COVID-19 masih terus berlangsung, pemerintah bersama TNI-Polri terus memasifkan vaksinasi bagi anak usia 6-11 tahun. Pasalnya percepatan vaksinasi anak diharapkan dapat memperkuat imunitas mereka di tengah penyebaran COVID-19 yang kembali melonjak. Seperti halnya di Kabupaten Sidoarjo, dari data per 10 Februari 2022, sebanyak 1.650 terkonfirmasi positif COVID-19.

 

Kapolresta Sidoarjo Komisaris Besar Kusumo Wahyu Bintoro, pada Jumat (11/2/2022), meninjau pelaksanaan vaksinasi anak di Anugerah School, Buduran, Sidoarjo. Vaksinasi serentak bagi anak usia 6-11 tahun serta mengedukasi seluruh siswa agar selalu mematuhi protokol kesehatan dan menghimbau para guru dan wali murid untuk segera bertindak apabila ada siswa yang diketahui terpapar.

 

Sebanyak 300 dosis vaksin jenis Sinovac. Diikuti oleh para siswa mulai dari usia 6 hingga 11 tahun. Antusias wali murid sangat tinggi mengantarkan anak-anak untuk mengikuti vaksin. “Meskipun situasi penyebaran COVID-19 di sejumlah sekolah Sidoarjo masih kondusif, pihak sekolah dan masyarakat lainnya dihimbau agar tetap mematuhi protokol kesehatan. COVID-19 kembali naik penyebarannya. Jangan lengah, ayo vaksin dan disiplin protokol kesehatan,” jelas Kusumo.

 

“Capaian vaksinasi di wilayah kita sudah tinggi, dosis pertama kita sudah 92,59 persen dan dosis kedua 76,26 persen. Maka, angka kesembuhan yang terkonfirmasi COVID-19 juga tinggi. Di Kabupaten Sidoarjo per 10 Februari 2022, ada 25.963 orang yang sembuh dari COVID-19,” kata Kusumo di Anugerah School, Jumat (11/02).

 

Kepala Sekolah Anugerah School Retno Wulandari mengapresiasi dan mengucapkan sangat berterima kasih kepada Polresta Sidoarjo yang telah memberi fasilitas vaksinasi untuk anak didiknya.

 

Ia menjelaskan hingga saat ini, Anugerah School masih melakukan Pendidikan Jarak Jauh (PJJ). Namun pihaknya sudah melakukan simulasi pendidikan Hybrid, dimana proses pembelajaran dilakukan secara bergantian antara PJJ dan PTM. Jumlah siswa di Anugerah School sebanyak 224 siswa. “Para orang tua sangat antusias ketika ada vaksin di sekolah. Sampai Saat ini kami masih PJJ belum melakukan PTM. Jika situasi sudah kondusif kami akan lakukan pendidikan hybrid karena kami sudah melakukan simulasi hybrid dan bisa kembali PTM,” pungkasnya.

 

Sumber: Polrestasda

Jurnalis : Noe

 

 

Pengunjung

Online : 2

Pengunjung hari ini : 135

Kunjungan hari ini : 286

Pengunjung kemarin : 162

Kunjungan kemarin : 495

Total Pengunjung : 37774

Total Kunjungan : 93439

Home

© 2021 PT.Sidoarjo Maju Media. All Rights Reserved.

Design by Velocity Developer

NEWSTICKER
No post ...