SHARE NOW

Tips Cara Menambah Tinggi Badan Secara Efektif

TVSidoarjo – Setiap orang biasanya berhenti tumbuh tinggi setelah melewati usia pubertas, yang berarti setelah melewati usia tersebut tidak ada cara instan untuk menambah tinggi badan secara signifikan. Jika kamu masih dalam usia pertumbuhan ada beberapa cara untuk menambah tinggi badan secara efektif seperti berikut :

 

1. Mengonsumsi Makanan Sehat Bergizi Seimbang

Mengonsumsi makanan yang bergizi seimbang. Terutama makanan yang kaya akan kandungan kalsium dan vitamin D. Karena, baik antara kalsium dan vitamin D, keduanya sangat bagus untuk kesehatan sekaligus pertumbuhan tulang.

2. Pastikan Tidurmu Cukup

Kurang tidur selama masa pertumbuhan dapat menghambat peningkatan tinggi badan. Maka dari itu, pastikan untuk memenuhi kebutuhan tidurmu setiap harinya.

3. Perbaiki Postur Tubuh

Memperbaiki postur tubuh, terutama sedari usia remaja merupakan salah satu cara agar tubuh terlihat lebih tinggi secara alami.

4. Rutin Berolahraga

Olahraga secara rutin tentunya dapat memberikan berbagai manfaat kesehatan. Salah satunya adalah memperkuat otot dan tulang pada tubuh yang berkaitan dengan pertumbuhan tinggi. Maka dari itu, anak-anak atau remaja di sekolah harus berolahraga setidaknya satu jam sehari. Misalnya dengan melakukan latihan kekuatan seperti push up, latihan fleksibilitas seperti yoga, hingga aktivitas aerobik seperti lompat tali.

Itulah beberapa cara menambah tinggi badan secara efektif. Mulai dari mengonsumsi makanan sehat bergizi seimbang, hingga rutin berolahraga. Tujuannya untuk memaksimalkan potensi pertumbuhan tubuh.

 

Sumber : halodoc

NEWSTICKER
No post ...