SHARE NOW

Shin Tae-yong Fokus Pemulihan Kondisi Pemain Jelang laga Timnas U-19 Indonesia vs Filipina

Dalam laga lanjutan keempat Grup A Piala AFF U-19 2022. Pertandingan Timnas U-19 Indonesia vs Filipina akan berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jumat, (08/07/2022).

Timnas U-19 wajib meraih kemenangan demi bisa menjaga asa lolos ke semifinal. Pasalnya, tim asuhan Shin Tae-yong saat ini berada di peringkat ke empat dengan mengantongi lima poin, dari hasil kemenangan sekali dan dua kali bermain imbang.

Di laga pertama, Ronaldo Kwateh dan rekan-rekannya bermain seri saat melawan Vietnam dengan skor 0-0. Berikutnya, mereka mengalahkan Brunei Darussalam dengan skor 7-0 dan imbang melawan Thailand dengan skor 0-0.

Setelah pertandingan melawan Thailand pada hari Rabu malam, (06/07/2022), Shin Tae-yong telah memikirkan strategi untuk melawn Filipina. Juru taktik asal korea selatan tersebut akan berfokus untuk recovery pemain.

“Untuk melawan Filipina akan kalian saksikan lusa. Kami akan fokus pemulihan terlebih dahulu. (Strategi) lawan Filipina akan kami pikirkan besok,” kata dia.

Shin Tae-Yong mengakui belum puas di lini depan Timnas U-19 meski sebelumnya menang 7-0 atas brunei Darussalam. Dalam laga tersebut, penyerang Hokky Caraka mengemas empat gol.

Dalam pertandingan melawan Vietnam dan Thailand, pemain Timnas U-19 Indonesia berhasil menciptakan peluang, namun tidak ada satu gol pun yang tercipta.

“Seperti apa yang dilihat memang pemain depan masih ada masalah. Kecuali saat berhadapan dengan Brunei. Seharusnya kita membuat Youth System yang bagus, jadi nantinya akan muncul penyerang yang bagus. Saya minta tolong kalau ada penyerang yang bagus rekomendasi ke saya,” ujar pelatih berusia 52 tahun ini.

Timans U-19 Indonesia masih memiliki dua laga yang tersisa di babak penyisihan Grup A Piala Aff U-19 2022. Setelah menghadapi Filipina, Tim asuhan Shin Tae-yong akan bertemu dengan Myanmar pada hari Minggu, (10/07.2022).

Sumber: PSSI

NEWSTICKER
No post ...