SHARE NOW

Megawati Akan Dilantik Kembali Sebagai Ketua Dewan Pengarah BPIP Oleh Presiden Jokowi

Presiden Jokowi akan menjadwalkan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri untuk dilantik sebagai Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi (BPIP) Kembali pada hari ini, Selasa, (07/06/2022). Megawati akan Kembali menduduki jabatan tersebut untuk periode 2022-2027, setelah ia pertama dilantik pada tahun 2018.

“Ya (pelantikan BPIP periode 2022-2027 hari ini),” kata Heru Budi Hartono selaku Kepala Sekretariat Presiden, Selasa, (07/06/2022).

Ada delapan nama dewan pengarah yang akan dilantik Jokowi hari ini. Selain Megawati, mayoritas masih diisi oleh nama-nama lama seperti Said Aqil Siradi selaku eks Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama, Rikard Bagun selaku wartawan senior, hingga Jendrak (Purn) Try Sutrisno selaku Mantan Wakil Presiden.

Lalu, ada nama-nama lain seperti pendeta dan teolog Andreas Anangguru Yewangoe, Sudhamek Agoeng Waspodo Soejoto selaku Ketua Dewan Pengawas Majelis Buddhayana Indonesia, dan Jendral (Purn) WIsnu Bawa Tenaya selaku Eks Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus atau Kopassus ke-25 Mayor Jenderal TNI.

Sementara itu, untuk nama baru yang dilantik yakni Muhammad Amin Abdullah selaku Ilmuwan. Ia menggantikan anggota Dewan Pengarah BPIP yang meninggal dunia pada 27 Mei yang lalu yakni Mantan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Ahmad Syafii Maarif.

Perubahan posisi ini juga dialami oleh Karjono, yang semula menjabat sebagai Sekertaris Umum, kini digeser jabatannya menjadi Wakil Kepala menggantikan Hariyono. Sementara untuk akademisi Yudian Wahyudi tetap menjabat sebagai Kepala BPIP dan juga dilantik Jokowi pada hari ini.

Sumber: Sekertariat Presiden
Jurnalis: Asep

https://www.youtube.com/watch?v=VPe3Kc0He-k

Pengunjung

Online : 0

Pengunjung hari ini : 74

Kunjungan hari ini : 130

Pengunjung kemarin : 106

Kunjungan kemarin : 194

Total Pengunjung : 39063

Total Kunjungan : 95792

Home

© 2021 PT.Sidoarjo Maju Media. All Rights Reserved.

Design by Velocity Developer

NEWSTICKER
No post ...