Jokowi ditemani Erick dan Luhut datang ke Puro Mangkunegaran Solo untuk mengecek persiapan di lokasi Pernikahan Kaesang dan Erina Gundono.
Tak disangka, putra bungsu Presiden Joko Widodo, Kaesang Pangarep akan melepas masa lajangnya dalam waktu dekat. Pengusaha muda itu pun dikabarkan sudah melihat venue yang akan dijadikan tempat dilangsungkannya foto prewedding, di Kota Solo.
Kaesang kabarnya akan melangsungkan pernikahan pada akhir tahun ini, tepatnya Desember 2022. Pihak keluarga Presiden Joko Widodo dan calon istri Kaesang Pangarep juga sudah melangsungkan pertemuan di Jogja.
Erina Gudono sendiri merupakan Puteri Indonesia Daerah Istimewa Yogyakarta 2022. Meski begitu, baik Kaesang maupun Erina belum memberikan keterangan terkait hubungan mereka. Kepastian apakah Erina Gundono akan menjadi menantu Presiden Jokowi pun belum menemukan jawaban.
Perempuan cantik ini pun ternyata cukup aktif di media sosial. Erina kerap membagikan foto-foto komersial yang mungkin bikin Kaesang klepek-klepek.