SHARE NOW

RSUD Sidoarjo Barat Dikebut, Juni 2022 Beroperasi.

SIDOARJO – Pemkab Sidoarjo optimistis pembangunan rumah sakit umum daerah (RSUD) Sidoarjo Barat rampung sesuai target. Progres pembangunannya pun hampir mendekati target. Progres pembangunan fisik mencapai 80 persen.

Bupati Sidoarjo H Ahmad Muhdlor Ali SIP optimistis pengerjaan fisik rumah sakit rampung akhir tahun ini meliputi eksterior, interior, dan fungsi fisik. Hal lain juga dikebut. Misalnya, sumber daya manusia (SDM), alat kesehatan, hingga perizinan. “Kita ingin tahun depan bisa digunakan untuk melayani masyarakat,” ucapnya.

Selain memantau progresnya, bupati yang akrab disapa Gus Muhdlor tersebut juga meminta Dinas Perumahan, Permukiman, Cipta Karya dan Tata Ruang (Dinas Perkim CKTR) untuk menjaga tren positif realisasi pembangunan RSUD Sidoarjo Barat. “Karena ini sebagai ikhtiar untuk pemerataan fasilitas kesehatan, terutama di wilayah seperti Krian, Tarik, Balongbendo, Wonoayu, dan Prambon,” katanya. Sebab, selama ini warga di wilayah tersebut kerap menempuh jarak cukup jauh dan waktu sekitar 40 menit untuk berobat ke RSUD Sidoarjo.

Selain pemerataan fasilitas kesehatan di Kabupaten Sidoarjo, kehadiran RSUD itu tentu bakal membangkitkan geliat ekonomi di sekitarnya. Misalnya, kuliner, penginapan, dan potensi ekonomi lain yang akan tumbuh seiring dengan beroperasinya RSUD Sidoarjo Barat.

RSUD Sidoarjo Barat terdiri dari 4 gedung A, B, C, dan D. Gedung A (3 lantai) diperuntukkan sebagai instalasi gawat darurat (IGD), gedung B (4 lantai) dijadikan instalasi rawat jalan, gedung C (1 lantai) sebagai area gizi dan laundry, serta gedung D (1 lantai) yang menjadi gedung pendukung seperti tempat pipa dan genset. Total luas lahan sekitar 13.944 meter persegi. Sedangkan luas tapaknya 4.876 meter persegi.

Penyelesaian gedung 31 Desember, pengadaan alat kesehatan oleh Dinas Kesehatan mulai Januari sampai Mei. Jadi, Juni 2020 bisa beroperasi.

RSUD Sibar masuk tipe C dengan kapasitas 144 bed. Kelengkapan peralatannya juga bakal lebih unggul daripada rumah sakit dengan tipe serupa. Sebab, dilengkapi dengan pelayanan ortopedi atau pelayanan spesialis otot dan tulang.

RSUD Sidoarjo Barat Dikebut, Juni 2022 Beroperasi.

Youtube:

Pengunjung

Online : 0

Pengunjung hari ini : 106

Kunjungan hari ini : 201

Pengunjung kemarin : 106

Kunjungan kemarin : 194

Total Pengunjung : 39095

Total Kunjungan : 95863

Home

© 2021 PT.Sidoarjo Maju Media. All Rights Reserved.

Design by Velocity Developer

NEWSTICKER
No post ...